Selasa, 19 Agustus 2008

ciri-ciri orang Gagal dan ciri-ciri orang akan sukses

Ternyata orang yang berpotensi gagal dan yang berpotensi sukses mempunyai tiga hobby yang sama ;
1.hobby beternak
Orang yang berpotensi gagal suka akan dunia peternakan,atau hobby memelihara, tetapi yang di pelihara bukan sembarang ternak; dia lebih suka memelihara dendam kepada keadaan,teman yang tidak berbuat baik kepadanya, dan kalaupun memelihara kambing dia lebih suka memelihara "kambing hitam", karena disamping lebih enak memeliharanya juga di jamin hobby menyalahkan orang lain akan semakin tersalurkan.dan dia tidak sadar bahwa dia di ambang kegagalan yang maha dahsyat,karena dijamin akan menjadi orang yang sangat lemah,tidak punya semangat dan bisanya hanya menyalahkan keadaan jika berubah menjadi tidak baik.
Orang yang mempunyai genetika akan sukses juga suka memelihara ternak, akan tetapi ternak yang dikembangkan adalah pertemanan yang positif dan suka menambah relasi dan perkoncoan demi menggali ilmu hidup ini dan peluang hidup yang lebih baik . dia tidak segan belajar dari orang yang lebih rendah segala-galanya dari dirinya, karena dia berprinsip hidup bukan selalu menggurui baru di katakan sukses,tetapi tidak segan belajar dari orang yang paling bodoh jika kebodohan itu memang kita butuhkan. lebih bersikap positif terhadap kehidupan sekalipun dari kegagalan kita yang paling pahit.

2.suka mengubur
Orang yang gagal suka sekali mengubur kesempatan baik, baik terhadap diri sendiri ataupun kesempatan orang lain. Dia menjadi takut bermimpi, berhayal karena semuanya itu sia-sia menurutnya, dia lebih suka menjadi orang yang pasif tidak mengerjakan apapun,suka mematahkan semangat orang apalagi semangat diri sendiri.kata-katanya seperti lobang kubur yang dingin tanpa ekspresi,tidak senang melihat orang maju,dan senang kalau orang lain lagi susah.
Orang yang akan sukses juga suka mengubur, tetapi yang dia kubur adalah trauma kegagalan,kata menyerah,putus asa dan kemalasan.jadi ketika ia berdiri sebagai mahluk hidup dalam kamus kata-katanya tidak ada kata menyerah,putus asa dan kemalasan, itu sangat di haramkannya.

3.Hobby membanggakan
Orang yang gagal suka membanggakan masa lalu, ada yang bangga dengan silsilah keturunan darah biru tetapi yang sekarang dia sendiri susah makan. Sama dengan bangsa ini yang bangga dengan kejayaan masa lalu tetapi tidak mempunyai konsep yang jelas untuk masa depan karena sibuk korupsi untuk perut sendiri. bangga dengan kesalahan-kesalahan masa lalu dan dia menyebutnya sebagai dinamika politik kehidupan. dan ketika ditanya tentang masa depan dia tidak bangga karena semua serba sulit, harus ngantri dan terbiasa dengan kelangkaan busung lapar di mana-mana,segala sesuatu serba tidak menentu.
Akan tetapi orang yang akan sukses bangga dengan kesulitan yang pernah ia hadapi, karena kesulitan adalah sekolah yang paling mahal spp nya dan tidak di ajarkan di sekolah terkenal manapun. dan ijasahnya diberikan bukan karena kita udah ikut UAN tapi jika kita sudah menemukan rumus keluar dari kesulitan itu sendiri. Dia akan sangat bangga dan bangga dan tak segan bercerita kepada orang agar orang lain kembali bersemangat dan tidak berputus asa. Satu lagi dia bangga akan masa depan,yakin masa depan akan lebih baik, justru karena ada masa sulit suatu keadaan dikatakan lebih baik dari yang sebelumya. dan dia percaya kehidupan harus tetap berputar maju menjadi lebih baik.

jika anda orang yang termasuk kriteria gagal ubahlah paradigma anda maka anda akan disebut orang yang beruntung. Maju terus pantang mundur.